Halo sobat fisika!!

Di era pandemi ini semua kegiatan dilakukan secara daring atau online mulai dari bekerja, pembelajaran dan masih banyak lagi. Sehingga perkembangan teknologi sangatlah berpengaruh untuk kehidupan terutama dimasa serba online ini. Perkembangan suatu teknologi berkaitan erat dengan internet, jadi sudah tidak heran lagi jika sebutan Internet Of Things atau IoT memang terbukti kebenarannya. Internet dan teknologi menjangkau hampir seluruh sektor kehidupan dimulai dari bisnis, desain, marketing dan masih banyak lainnya.

Untuk mendukung perkembangan internet dan teknologi khususnya didunia design graphics dan bisnis, HIMAFI (Himpunan Mahasiswa Fisika) mengadakan workshop tentang design dan entrepreneurship yang disebut dengan event IT Training and Entrepreneurship. Event ini bertujuan untuk mengembangkan softskill mahasiswa FMIPA khususnya fisika dibidang non akademik yaitu bidang design graphics dan entrepreneur. IT Training and Entrepreneurship kali ini bertemakan Harness of Technology to Improve Digitization Skills in the 4.0 Era. Event ini dilaksanakan pada tanggal 12 Juni 2021 dan dimulai dari pukul 08.00 WIB.

Event ini diikuti lebih dari 100 peserta mahasiswa FMIPA termasuk diluar jurusan fisika. Event kali ini diisi oleh dua pemateri yang sudah handal dibidangnya yaitu bidang design graphics dan entrepreneur. Pemateri dibidang design diisi oleh Saudara Anggita Apriansa sebagai koordinator designer GIVE Society, sedangkan pemateri dibidang entrepreneur diisi oleh Saudara Rama Hadyan Fakhirin selaku Entrepreneur dan founder PT. Rama Jaya Group.

Workshop IT Training dan entrepreneurship ini merupakan event yang berkelanjutan dimana diadakan pelatihan dengan 4 kali pertemuan. Pelatihan ini membahasa lebih detail tentang design menggunakan Adobe Photoshop dan Canva. Tujuan pelatihan ini guna menyiapkan peserta workshop untuk siap mengikuti beberapa perlombaan dibidang design dan entrepreneur.

Diharapkan dengan adanya workshop IT Training dan entrepreneurship serta pelatihan ini diharapkan peserta dapat mengembangkan softskill. Untuk semua peserta diharapkan mendapat ilmu pengetahuan yang bisa bermanfaat untuk kedepannya dan bagi kalian yang belum sempat mengikuti event ini bisa ditunggu eventnya ditahun berikutnya, see you 🙂 (AA)