Hallo sabahat fisika!!!
HIMAFI FMIPA UNEJ baru saja mengadakan kegiatan sarahsehan bersama HIMASIKA ITS. Dengan kegiatan sarahsehan ini diharapkan ada banyak pertukaran informasi yang dapat dimanfaatkan pada saat menjalankan kegiatan di masing-masing organisasi. Sarahsehan kali ini merupakan sarasehan ketiga yang dilaksanakan oleh HIMAFI dalam satu periode ini. Sarahsehan bersama HIMAFI ini dilaksanakan pada hari Kamis, 29 Juli 2021, acara dimulai pada pukul 13.00 WIB.
Acara sarahsehan yang diinisiasi oleh departemen PO dilakukan secara daring akibat dari merebaknya pandemi COVID-19. Acara dimulai dengan do’a bersama kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Setelah menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya acara sarahsehan dilanjutkan dengan Sambutan dari masing-masing Ketua HMJ. Sambutan yang pertama disampaikan oleh Ketuam Himpunan of Fisika ITS yaitu saudara Rizqi Dzulkifl kemudian sambutan kedua yang disampaikan oleh Saudara Davin Dalta Bioser Selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Fisika FMIPA Universitas Jember. Acara berikutnya dilanjutkan dengan sharing Session.
Sharing Session ini dilakukan dengan membagi tiap departemen dari HMAFI FMIPA UNEJ dan HIMASIKA ITS melalui fitur breakout room pada aplikasi zoom. Banyakmanfaat dari kegiatan sarahsehan ii salah satunya adalah berbagi pengalaman dalam menjalankan organisasi dari masing-masing Himpunan. Setelah melakukan sharing session peserta sarahsehan mulai memasuki room utama setelah dirasa sudah cukup dalam berbagi pengalaman antar organisasi. kemudian kegiatan diakhiri dengan do’a penutup. (MF)