Kebaikan sebagai salah satu bentuk kemanusiaan terbaik – Doris Lee
HIMAFI MENGABDI merupakan salah satu kegiatan penerapan Mahasiswa dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi salah satunya adalah pengabdian. HIMAFI MENGABDI diadakan secara rutin setiap setahun sekali oleh staff HIMAFI. Bentuk Pengabdian yang dilakukan bermacam – macam seperti bakti pendidikan, bakti lingkungan maupun bakti sosial.
Tahun ini HIMAFI MENGABDI mengadakan program bakti Lingkungan dan bakti Sosial pada Sabtu, 27 November 2021. HIMAFI MENGABDI tahun ini bekerja sama dengan ACT Jember, HMGI Wilayah 4 dan Lindungi Hutan.
Bakti Sosial diadakan dengan membuka galang donasi untuk masyarakat terdampak Banjir di Kabupaten Jember. Galang Donasi dilakukan selama 15 hari dengan penyebaran pamflet di Sosial Media HIMAFI dan masing-masing Staff HIMAFI. Penyaluran donasi Korban Banjir Jember dibantu oleh ACT Jember dan berharap dapat memberikan manfaat untuk korban banjir.
Bakti Lingkungan diadakan di Pantai Watu Ulo Jember dengan kegiatan bersih pantai dan tanam 50 bibit pohon cemara. Kegiatan Bakti Lingkungan diikuti sekitar 34 Staff HIMAFI bersama dengan Staff Muda HIMAFI 2021. Diadakannya Bakti Lingkungan ini diharapkan dapat membantu untuk melestarikan lingkungan agar selalu bersih dan hijau serta bebas polusi.
Kedepannya semoga kegiatan HIMAFI MENGABDI dapat berjalan lebih baik dan memberikan manfaat yang lebih banyak untuk lingkungan dan masyarakat sekitar.