Ilmu Fisika itu Apa sih?
Halo sobat fisika, sering kali kita menilai bahwa ilmu fisika itu susah dan membosankan karena berhubungan dengan rumus-rumus dan angka, tetapi tahukah kalian, bahwa tidak semua ilmu fisika berkaitan tentang rumus-rumus dan menghitung saja, tetapi sebenarnya ilmu fisika itu ada disekitar kita loh!
Oke sobat fisika, sebelum kita menelusuri apa saja ilmu fisika yang berada disekitar kita, terlebih dahulu kita harus paham terkait apa sebenarnya ilmu fisika itu.
Fisika adalah salah satu cabang ilmu sains yang mempelajari tentang interaksi antara suatu materi dengan materi lainnya. Fisika sendiri diambil dari bahasa Yunani, yaitu kata “physics” yang memiliki arti ilmu alam. Fisika dianggap sebagai ilmu tertua karena Fisika merupakan dasar dari ilmu-ilmu lainnya, seperti kimia, biologi, kedokteran, teknologi, pertanian, astronomi dan lain sebagainya.
Seperti contoh gadget yang kalian pakai. Mengapa ada interaksi Ketika layer gadget kita sentuh? Jawabannya adalah karena ada ilmu fisika didalamnya, yaitu materi mengenai interksi antara elektron-elektron yang bermuatan negatif dalam tubuh kita. Kulit kita dapat menghantarkan arus listrik, sehingga Ketika ujung jari kita menyentuh layar gadget, maka akan terjadi persimpangan antara dua konduktor yang berfungsi untuk menyimpan arus listrik di dalam gadget tersebut sehingga sensor dapat mendeteksi perintah yang diinginkan. Tentunya, hal tersebut akan kita pelajari di dalam Ilmu Fisika.
Jadi bagaimana nih sobat fisika? Apakah kalian tertarik untuk mempelajari ilmu fisika? Tentunya tidak hanya itu, masih banyak fenomena dalam kehidupan kita sehari-hari yang erat kaitannya dengan ilmu fisika. Dalam artikel ini, kami hanya mengenalkan ilmu fisika secara umum agar sobat tertarik untuk mempelajarinya.
Ikuti terus artikel menarik lainnya ya sobat!