Beasiswa MbangunDeso
Hi! Sahabat Fisika!
Selamat beraktivitas dan bersibuk ria hari ini, kali ini HIMAFI memberikan info beasiswa untuk kalian para pejuang Beasiswa. Simaklah dengan benar ya teman teman!
Mbangun Deso sebagai salah satu NGO yang bergerak di bidang pengembangan daerah 3T dan juga ikut serta dalam memajukan pendidikan di Indonesia. Mbangun Deso mengadakan beasiswa pendidikan bagi Mahasiswa dengan 3 kategori yaitu Mahasiswa berprestasi, mahasiswa kurang mampu dan mahasiswa aktivis social. Wahh banyak banget kan kategori yang bisa teman – teman pilih dan juga mahasiswa yang memperoleh beasiswa lain juga masih diperbolehkan untuk mendaftar loh dan juga program ini FREE.
Apa aja sih persyaratan untuk mendaftar? Simak ya!
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Mahasiswa aktif D3/D4/S1 semua jurusan
- Mahasiswa penerima beasiswa lain diperbolehkan mendaftar
- Mahasiswa terpilih siap menjadi volunteer MbangunDeso
Benefit yang diterima dari beasiswa MbangunDeso
- Bantuan biaya pendidikan
- Duta MbangunDeso
- Kesempatan menjadi volunteer dan ikut program MbangunDeso
- Leadership dan self development
- Mentoring pemberdayaan masyarakat desa
Wah pasti tertarik untuk mendaftar nih! Apa aja sih yang harus dipersiapkan?
- Scan KTM
- Scan KHS kumulatif dan KRS semester akhir *mahasiswa baru dapat menggunakan raport kelas 12
- Scan curriculum vitae
- Surat pernyataan keabsahan dokumen
- Scan sertifikat akademis (untuk kategori mahasiswa berprestasi)
- Surat pernyataan pendapatan orangtua gabungan dibawah Rp 500.000 (kategori mahasiswa tidak mampu)
- Surat pernyataan keikutsertaan organisasi dan scan sertifikat kegiatan atau akademis (kategori mahasiswa aktivis social)
* hanya bisa memilih salah satu kategori
Pendaftaran Beasiswa MbangunDeso sampai tanggal 28 Maret 2021, jadi bagi kalian yang tertarik segera persiapkan diri kalian dan lakukan pendaftaran ya! Info lebih lanjut bisa cek di www.mbangundeso.com
Selamat berjuang para Pejuang Beasiswa!!! (AA)